Tips Mempercepat Kinerja Windows XP

Tips Mempercepat Kinerja Windows XPMempercepat kinerja komputer sangat diperlukan bagi kita yang sering bekerja dengan komputer. Ada kalanya saat kita sedang asyik mencari data di komputer kita, kita menggunakan Windows Explorer. Namun di sela-sela keasyikan kita untuk menelusuri folder demi folder dengan menggunakan Windows Explorer, fasilitas scrolling yang ada pada Windows Explorer mengalami macet dan begitu berat serta lamban, sehingga sulit untuk menggulung layar ke arah bawah.

Tentu kita akan merasa sangat jengkel dan merasa terganggu karena pekerjaan kita menjadi terhambat oleh lambatnya kinerja scrolling yang berat dan lamban. Ada kalanya juga komputer kita sering hank dan ngadat, atau bahkan mati total.
Untuk menghindari hal-hal tersebut, sobat bisa mengikuti tips-tips berikut ini :
  1. Menonaktifkan atau mengurangi semua fitur grafik dan efek di WinXP.
  2. Caranya : klik kanan di My Computer – Properties – Advanced – ada 3 menu setting – pilih Setting Performance (paling atas) , matikan semua fitur yang anda rasa tidak perlu dengan menghilangkan tanda centangnya atau anda bisa memilih adjust for best performance untuk menonaktifkan semuanya.
  3. Hapus Prefetch.
  4. Caranya : klik-kanan menu start – explore – windows – Prefetch – hapus semua yang ada di folder Prefetch tersebut. ini boleh anda lakukan setiap waktu bila isi folder Prefetch sudah banyak.
  5. Percepat start-up menu.
  6. Caranya : klik satrt – run – ketik regedit – klik OK – masuk Registry Editor – klik-HKEY_CURRENT_USER – Control Panel – Desktop – pada jendela kanan double klik MenuShowDelay – ganti Value data yang defaultnya 400 menjadi 0 (nol) – klik Ok – tutup Registry Editor.
  7. Menonaktifkan start-up program yang tidak perlu.
  8. Caranya : klik start – run – ketik msconfig – klik Ok – masuk System Configuration Utility – klik startup (kanan atas) hilangkan centang pada list program yang anda anggap tidak perlu-restart PC anda.
  9. Sesering mungkin mendefrag dan melakukan clean up. Terutama setelah men-download file yang cukup besar.
  10. Defragment ini juga bisa membersihkan hardisk dari data-data yang tidak berguna. Sehingga jika anda melakukan defragment hardisk ini akan menambah free spac penyimpananan hardisk anda. Caranya : My Computer -> C: (sesuai dengan hardisk yang anda ingin bersihkan) -> Klik Kanan -> Properties -> (tab) Tools -> Defragment Now.
  11. Lakukan Disk Cleanup.
  12. Disk Cleanup ini akan membersihkan file-file bekas yang sudah tidak dibutuhkan lagi sehingga dapat menghemat space hardisk anda. Caranya : My Computer -> C: (sesuai dengan hardisk yang anda ingin bersihkan) -> Klik Kanan -> Properties -> Disk Cleanup.
  13. Melakukan Tweaking dengan Software.
  14. Banyak software yang tersedia yang mampu meningkatkan performa komputer anda. Diantaranya Tune Up Utilities, CCleaner, RegCleaner dan masih banyak lagi. Tools-tools tersebut juga bisa membersihkan registry anda dari kesalahan-kesalahan / Error. Anda dapat mencari sofware – software tersebut di google maupun indowebster.
  15. Optimalkan Virtual Memori.
  16. Caranya : My Computer -> Klik Kanan -> Properties -> (Tab) Advance -> (Performance -> Setting) -> Advanced -> (Virtual Memori -> Change) Nah disitu ada bagian custom size anda isi disitu sesuai dengan yang ada di Reccomended

Penulis : Irham Maulana

Artikel Tips Mempercepat Kinerja Windows XP Semoga bermanfaat bagi sobat blog. Terimakasih atas kunjungan serta kesediaan sobat membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar.

Terkait

Description: Tips Mempercepat Kinerja Windows XP Rating: 4.5 Reviewer: Unknown ItemReviewed: Tips Mempercepat Kinerja Windows XP
Al
Andrean Azis Updated at: Sabtu, September 01, 2012
Comments
4 Comments